Tuesday, November 4, 2008

CARA MEMBUAT IKAN GORENG KERING


1.Iris ikan dari arah punggung ke bawah. Panjang irisan kira-kira setengah lebar ikan. Balur ikan dengan campuran air jeruk dan garam. Diamkan selama 30 menit.


2.Siapkan panci bulat garis tengah 18 cm yang agak tinggi. Panaskan minyak di dalamnya. Lebih baik lagi jika panci memiliki saringan.

3.Letakkan ikan di dalam saringan dan celupkan ke dalam panci. Ikan harus betul-betul terendam minyak. Minyak juga harus betul-betul panas. Goreng sampai betul-betul kering.








TIPS:
Bila tak memiliki panci tinggi berdiameter agak kecil, Anda bisa menggunakan cara lain yaitu:
•Setelah ikan diiris, tusuk jahit ikan dari arah belakang (sedikit di atas ekor) ke arah atas (sedikit di bawah kepala).


•Jahit kembali dari arah atas ke arah bawah supaya kuat betul. Akibat jahitan ini, ikan akan melengkung hingga mau tak mau bagian badan akan menganga. Goreng ikan bersama dengan benangnya. Karena itu gunakan benang kasur yang kuat.

1 comment:

Anonymous said...

wuiihhhh...ikan goreng
dr dlu saya penasaran bagaimana cara buatnya
pa lg ampe ikan nya bengkok begitu
ternyata menggunakan benang kasur
makasi atas tipsnya